Pembentukan gampong ie meulee mulai di tetapkan tanggal 13 april 2010 berdasarkan qanun kota sabang nomor 2 tahun 2009 tentang penghapusan kelurahan dan pembentukan gampong dalam kota sabang oleh Walikota Sabang Munawarliza Zainal. Mengenai sejarah gampong belum ada secara tertulis, namun berdasarkan informasi dari beberapa warga, mereka menyatakan bahwa, mengapa di beri nama ie meulee karena berdasarkan sepengetahuan warga dalam wilayah ini, terdapat beberapa sumber air yang mengalir seperti sungai-sungai kecil di pinggir laut, dimana nama gampong ie meulee itu sendiri berarti air yang mengalir.
Ie Meulee adalah sebuah gampong (kelurahan) yang berada di kecamatan Sukajaya, Kota Sabang, Aceh, Indonesia. Gampong ini merupakan pemukiman paling utara di wilayah Indonesia, dengan penduduknya yang kebanyakan bermata pencaharian sebagai nelayan, Gampong ini memiliki beberapa tempat wisata yaitu Pantai Sumur Tiga yang memiliki air yang jernih dan Pantai Tapak Gajah yang memiliki peninggalan sejarah berupa benteng peninggalan Jepang.
Gampong Ie Meulee Memiliki Pemandangan Laut lepas yang jernih dan bersih dengan dengan View Lalu lintas Kapal Internasional menjadikan momen bersantai di Pantai Ie meulee menjadi pengalaman yang sangat seruuu.
Bukan hanya itua, dari Pesisir pantai Ie Meulee, kita bisa menikmati keindahan Sunrise Sekaligus Sunset dilokasi yang sama, sehingga Sunrise Sunset Camping Menjadi Program Unggulan di Gampong Ie Meulee.
kegiatan Sunrise Sunset Camping juga dikemas bersama dengan Atraksi Ikan Bakar, dimana pengunjung bisa untuk menikmati Ikan Segar yang diambil langsung dari Nelayan untuk dibakar dan dinikmati di Pantai Gampong Ie Meulee.
- Sumur 3 ( Merupan Sumur Air Tawar yang berada di pinggir pantai, sumur ini biasanya digunakan untuk membilas diri setelah selesai mandi Di laut, Sumur Air tawar di pinggir laut merupakan fenomena langkah, sehingga ini menjadi potensi wisata yang unik bagi pengunjung )
- Bale Pasie ( Pantai yang berlokasi di Jurong Pante jaya ini memiliki hamparan pasir luas dan air yang dangkal, sehingga sangat cocok menjadi teampat pemandian bagi anak-anak, lokasi balee pasi juga merupakan tempat berkumpulnya boat nelayan, menjadikan lokasi ini tempat mandi strategis untuk mandi laut serta memancing. )
- Freddies ( Merupakan Coffe & Restoran yang memiliki Pemandangan Lautan jernih yang sangat memanjakan mata, ditambah makanan dan minuman enak menjadikan tempat ini salah satu objek Favorite wisatawan, selain itu, wisatawan juga bisa menginap di Freddies jika ingin menikmati pemandangan Sunrise .
- Aceh Heritage Village ( Salah satu Restoran makanan Barat yang menjadi tempat Favorite wisatawan, selain makanan yang enak disini juga menawarkan Pemandangan indah yang sangat memanjakan mata. )
- Sunrise Sunset Camping ( Gampong Ie Meulee menawarkan Paket wisata yang mendukung Backpacker dimana pengunjung bisa menikmati keindahan alam gampong ie meulee dengan konsep Camping. )
- Atraksi Bakar Ikan ( Gampong Ie meulee menawarkan pengalaman membakar ikan dimana pengunjung memilih sendiri ikan segar hasil pancingan dari Boat Nelayan. )
- Atraksi Pengolahan Batu Bata ( Gampong Ie meulee salah satu penghasil Batu bata terbanyak di Sabang, Proses pembuatan batu bata ini menjadi salah satu objek wisata edukasi yang di Menarik, dengan tujuan agar pengalaman membuat batu bata yang unik ini bisa dirasakan bagi setiap pengunjung yang datang ke gampong Ie Meulee. )